linikaltim.id NUSANTARA. Momen spesial dan bersejarah tahun ini terjadi di Kalimantan Timur (Kaltim). Untuk pertama kalinya upacara HUT Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia (RI) diselenggarakan di Istana Garuda Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam, Kaltim pada Sabtu 17 Agustus 2024.
Dalam momen tersebut, Jokowi mengenakan baju adat Kesultanan Kutai Kartanegara atau yang akrab disebut Baju Kustim.
Baju adat tersebut merupakan pakaian adat khas Kesultanan yang digunakan setiap acara-acara kebesaran.
Baju Kustin sendiri merupakan salah satu baju kebesaran dari Kesultanan Kutai Kartanegara, yang di setiap detailnya menunjukkan wibawa dari pemakainya.
Untuk pria, detail beskap terdiri dari pakaian hitam berukir khas kesultanan Kutai. Ukiran persegipanjang berukuran sebidang dada pemakai, berwarna emas. Sedangkan penutup kepalanya disebut setorong, bagi pria. Pada bagian depan setorong terdapat emblem yang disebut wapan.
Wapan sendiri merupakan penanda dari gelar yang dianugerahkan oleh Sultan Kutai Kartanegara kepada pemakainya.
Sedangkan untuk perempuan, bagian rambut kepala akan dipasang hiasan berupa kembang goyang dari logam bersepuh emas.
Begitupun ibu negara Iriana Joko Widodo yang mengenakan pakaian adat Baju Kustim khusus perempuan.